• Jelajahi

    Copyright © HARD NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Empat PNS Pemkot Bandar Lampung Terjaring Razia Bolos Kerja di Mal, Mayoritas dari Dinas Pendidikan

    Last Updated 2024-11-30T03:16:05Z
    Tim penegak disiplin Pemkot Bandar Lampung melakukan razia di salah satu mal. (Foto; Dok. Tim Penegak Disiplin)


    BANDAR LAMPUNG - Tim penegak disiplin aparatur sipil negara (ASN/PNS) Pemkot Bandar Lampung merazia ASN/PNS yang bolos pada jam kerja, Selasa (11/4/2023).


    Razia dilakukan di dua pusat perbelanjaan antara lain Lampung City Mall dan Superstore Chandra.


    Asisten II Pemkot Bandar Lampung, Tole Dailami mengungkapkan, pihaknya mendapati empat PNS sedang berada di mal pada jam kerja.


    Selain pada jam kerja, keempat PNS itu juga masih mengenakan seragam ASN.


    Dari temuan tersebut, pihaknya memberikan peringatan disiplin kepada yang bersangkutan.


    Selanjutnya, pihaknya juga akan mengirimkan data PNS kepada pimpinan OPD untuk dilakukan pembinaan.


    "Ada empat orang yang ketahuan keluar kantor pada jam kerja. Itu kami data dan disampaikan kepada pimpinan OPD tempatnya bekerja," kata Tole, dilansir Lampost.


    Dari keempat ASN yang ditemukan, tiga di antaranya adalah ASN pada Dinas Pendidikan dan 1 ASN kecamatan.


    Semuanya terjaring razia di Superstore Chandra oleh tim penegak disiplin Pemkot Bandar Lampung.


    Tole menegaskan, ASN tidak boleh berkeliaran saat jam kerja, meski saat ini bulan Ramadhan.


    Apalagi selama Ramadhan sudah ada pengurangan jam kerja yang hanya sampai pukul 15.00 WIB.


    "Memang biasanya kalau ibu-ibu perlu menyiapkan buka puasa untuk di rumah, tapi jangan saat jam kerja," ujar Tole.


    Dia mengingatkan kepada para pegawai agar mengikuti aturan yang berlaku.


    Pihaknya akan kembali melakukan sidak untuk menegakkan disiplin bagi ASN Pemkot Bandar Lampung. (*)

    >
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Empat PNS Pemkot Bandar Lampung Terjaring Razia Bolos Kerja di Mal, Mayoritas dari Dinas Pendidikan

    Terkini